Pelihara Kualitas, Tapak Suci Kudus Adakan LKPTS

0
727

muhkudus.id – Pimpinan Daerah (Pimda) 157 Tapak Suci Putera Muhammadiyah Kabupaten Kudus mengadakan Latihan Kader Pimpinan Tapak Suci (LKPTS) pada hari sabtu dan ahad (10-11/6). Kegiatan ini merupakan acara tahunan program kerja Pimda Tapak Suci Kudus. Berlangsungnya acara ini berlokasi Stikes Muhammadiyah Kudus.

Hariyono selaku ketua umum Tapak Suci Putera Muhammadiyah Kudus mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk melatih kepimpinan peserta dalam memimpin tapak suci. Maka kader tapak suci tidak hanya menguasai ilmu beladiri saja, harus juga menguasai ilmu kepimpinan organisasi otonom ini.

Kegiatan ini diikuti dari perwakilan cabang Tapak Suci SMP sampai perguruan tinggi se-Kabupaten Kudus dengan jumlah 80 peserta. Peserta bukan hanya mendapatkan ilmu kepimpinan saja bahkan apa arti kebersamaan.

Semoga seluruh rangkaian acara LKPTS yang diadakan pada tanggal 10 – 11 Juni 2017 ini bisa betul-betul meningkatkan kualitas kepimpinan di cabang TSPM masing-masing. Dari sisi pilar nahi mungkar, mereka-mereka inilah yang paling bisa diharapkan perannya.” Ujar ketua panitia Ahmad Ariyanto. (nwki/mpi kudus)

Facebook Comments