Dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional, SMP Muhammadiyah 1 Kudus menggelar upacara sekaligus acara apresiasi untuk seluruh tenaga pendidik, Selasa pagi (25/11). Kegiatan yang berlangsung di lapangan sekolah itu, terasa istimewa karena petugas upacara dipimpin langsung oleh Bapak/Ibu Guru.

Dalam amanatnya, Kepala Sekolah, Bapak Ali Zamroni, menyampaikan bahwa Bapak/Ibu Guru tidak pernah mengharapkan pemberian yang besifat materiil, tetapi akansangat bangga jika para murid menjaga ketertiban, kedisiplinan sopan santun, dan rasa tanggung jawab, terutama dalam kebersihan lingkungan.
“Kami sangat mengharapkan hadiah dari kalian, tetapi tidak berupa materi, yang kami harapkan adalah hadiah berupa ketertiban, kedisiplinan, sopan santun, dan tanggung jawab, terutama soal kebersihan lingkungan,” ujarnya.
Inti dari acara tersebut, dilakukan pemotongan tumpeng oleh Kepala Sekolah yang diberikan kepada guru senior, Bapak Saronzi. Menambah kemeriahan acara, Osis/IPM menampilkan beragam pertunjukan, mulai dari ucapan terima kasih, pemberian hadiah, tari modern, dan solo song.
Kontributor: Sukhum Ela Wahyuningrum (Guru Bahasa Indonesia SMP Muhammadiyah 1 Kudus)
Facebook Comments